Hj. Erni Kurniati Kembali Nahkodai PD PERSISTRI Jakarta Pusat


Jakarta (15/01/2023). Pimpinan Daerah PERSISTRI Jakarta Pusat melangsungkan Musyawarah Daerah PERSISTRI Jakarta Pusat dengan agenda memilih Ketua PD PERSISTRI Jakarta Pusat.

Kegiatan yang digelar di Aula PT. Hadico Persada ini dihadiri oleh Ibu Walikota Jakarta Pusat, Ketua Umum PP PERSISTRI, Ketua PW PERSIS DKI Jakarta, Ketua PD PERSIS Jakarta Pusat dan Tasykil PD PERSISTRI Jakarta Pusat serta Ketua Otonom Persis Jakarta Pusat.

Dalam sambutannya Ustad Achmad Fadillah sebagai Ketua PD PERSIS Jakarta Pusat menjelaskan struktur hirarki PERSIS yang ada di Jakarta Pusat.

“PERSIS di Jakarta Pusat seperti keluarga. Ada PERSIS sebagai bapaknya, PERSISTRI sebagai ibunya dan Pemuda PERSIS, Pemudi PERSIS, Hima PERSI dan Himi PERSIS sebagai anaknya”, ungkap Ketua PD. PERSIS Jakarta Pusat yang juga guru Yayasan Ksatrya.

Ketua PW PERSIS DKI Jakarta KH. Soewardi Sulaiman dalam sambutannya menyampaikan harapannya kepada ketua terpilih nanti.

“Ketua terpilih nanti harus punya tanggungjawab dalam menjalankan amanah dan memilih tasykil yang kompeten dalam bidangnya serta harus mau kerja”, tegas Owner PT. Hadico Persada.

Turut memberi sambutan pula Ibu Walikota Jakarta Pusat yaitu Ibu Ucu Jamilah yang merasa bangga dan bersyukur bisa hadir di acara Musda PD PERSISTRI Jakarta Pusat.

“Saya sangat bangga dan bersyukur diundang di PERSISTRI Jakarta Pusat ini. Dan saya mendukun dan mengapresiasi segala kegiatan PD PERSISTRI Jakarta Pusat”, ucap Ketua TP PKK Kota Administrasi Jakarta Pusat.

Dalam Musda I PERSISTRI Jakarta Pusat ini, terpilihlah Ibu Hj. Erni Kurniati sebagai Ketua PD PERSISTRI Jakarta Pusat masa jihad 2023-2027. Dalam pidato Iftitahnya ketua terpilih menyampaikan pidato sahabat Abu Bakar Ash-Shiddiq.

“Sungguh dengan diangkatnya saya sebagai pemimpin bukanlah berarti saya yang terbaik diantara yang lain. Jika saya berbuat kebaikan, maka dukunglah. Sebaliknya jika saya berbuat salah, maka luruskan lah saya”, ucap Ketua PD PERSISTRI Jakarta Pusat ini

Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Recent Posts